KEBUMEN - Kodim 0709/Kebumen Posramil Bonorowo bersama masyarakat melaksanakan karya bakti (Karbak) Pembersihan Enceng Gondok di sungai Silarang Kecamatan Bonorowo, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah. Sabtu, (29/10/2022).
Untuk mengantisipasi banjir saat musim hujan tiba salah satunya adalah bergotong royong membersihkan Enceng Gondok di sungai Silarang Kecamatan Bonorowo, Kabupaten Kebumen.
Baca juga:
Satpol PP Padang Amankan 5 Pemandu Karaoke
|
Kegiatan yang melibatkan anggota Posramil Bonorowo dan warga sekitar 600 orang, tampak penuh semangat bergerak mengangkat sampah dan Enceng Gondok yang berserakan di tepian sungai serta pasir yang mengendap menutupi aliran sungai. Secara terpisah Danposramil Peltu Asmanto mengatakan, “kegiatan ini merupakan salah satu langkah untuk mengantisipasi banjir. Genangan pasir, sampah eceng gondok yang berada di aliran sungai ini menyebabkan aliran air sungai rawan mampet saat musim hujan. Untuk itu kita angkat bareng-bareng dan kita buang ke tempat yang telah ditentukan.” Katanya.
Dalam kesempatan ini Sekcam Bonorowo Bpk Supriono mengucapkan banyak terimakasih kepada anggota TNI dan seluruh warganya yang sudah membantu membersihkan sungai tersebut. Dengan harapan, aksi bersih – bersih sungai ini dapat menginspirasi masyarakat untuk senantiasa menjaga kebersihan sungai, menyiapkan segala hal untuk mengantisipasi banjir di musim hujan. Salah satunya dengan membersihkan sungai atau parit agar alirannya lancar tidak mampet, pungkasnya.
Redaksi: Pendim 0709/Kebumen